Kamis, 04 Maret 2010

KPRI Jejama Secancanan Terbentuk



Penjabat Bupati Kabupaten Pringsewu, Ir. Hi. Helmi Machmud melantik dan mengukuhkan pengurus dan pengawas Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Jejama Secancanan Kabupaten Pringsewu, di gedung KBIH KH Ghalib, Pringsewu, Kamis (4/3).
Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Pringsewu Ir.Helmi Machmud mengatakan, Kabupaten Pringsewu merupakan Daerah Otonomi Baru (DOB) di Provinsi Lampung yang pertama kali mendirikan koperasi pegawai.

“Hal ini merupakan prestasi yang patut dibanggakan. Dengan simpanan pokok sebesar Rp.50 ribu dan simpanan wajib Rp.10 ribu per-bulan, dengan jumlah PNS yang menjadi anggotanya sebanyak 6.544 orang, dalam waktu3 bulan pertama akan terhimpun dana sebesar Rp. 523.520.000,” kata Penjabat Bupati Pringsewu yang juga selaku Penasehat KPRI Jejama Secancanan.

Koperasi Pegawai Republik Indonesia Jejama Secancanan Pringsewu terbentuk berdasarkan hasil musayawarah sebelumnya, yang dihadiri sejumlah satuan kerja (satker).

Adapun para pengurus KPRI Jejama Secancanan Kabupaten Pringsewu yang dilantik tersebut adalah sebagai Ketua Sukarman, S.Pd, Wakil Ketua I Drs.Syamsir Azhar, Wakil Ketua II Dra.Dyah Murniati Fitri, Sekretaris M.Nurdin, S.STP, Wakil Sekretaris I Drs.Ridwan Mas’ud, Wakil Ketuia II Drs.Iwan Muslimin, MM, serta Bendahara Yatino, SE.
Sedangkan Dewan Pengawas terdiri Drs.H.Zulkifli Maliki, Ir.H.Achmad Alwi Siregar, Drs.H.Gatot Susilo, MM, Drs.H.Bahagia Saputra, dan Hadiyatno.

Kepala Bagian (Kabag) Humas dan Protokol Pemkab Pringsewu Drs.Sugesti Hendarto menjelaskan KPRI Jejama Secancanan dibentuk dalam rangka mensejahterakan anggotanya. (*)

1 komentar:

  1. asswrwb Hati2 dini wahyuni (dini qyute) pedofilia (pejabat pemda kabupaten pringsewu), ia menutupi tindak tanduknya dengan berpura2 menjadi marketing freelance pt.telkom, tapi sebenarnya ia sedang menyodomi masyarakat lampung dia sudah gila dan zolim menindas masyarakat miskin!!!!!!!!!
    nauzubillah..

    BalasHapus