Rabu, 02 Juni 2010

Gemahripah Dinilai Tim Lomba Desa Provinsi






Tim Penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung, Rabu (2/6) mengunjungi Pekon Gemahripah, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu.

Tim yang terdiri dari Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Ibu Truly Sjachroedin ZP, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Provinsi Lampung Harun Al Rasyid, serta sejumlah anggota tim lainnya melakukan penilaian terhadap Pekon Gemahripah, yang menjadi wakil Kabupaten Pringsewu dalam ajang Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung tersebut.

Penjabat Bupati Pringsewu Helmi Machmud dalam sambutannya menghaturkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah turut menyukseskan kegiatan lomba desa ini.

“Kegiatan Lomba Desa yang dilaksanakan saat ini diharapkan dapat meningkatkan kompetisi desa dalam memberdayakan berbagai sektor kehidupan masyarakat untuk memotivasi dan meningkatkan gairah membangun desa. Untuk itu, Pemerintah Desa atau Pekon agar memaksimalkan pemanfaatan sumber daya dan potensi yang ada,” kata Helmi Machmud.

Lebih lanjut Helmi berharap Tim Penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung dapat melakukan penilaian secara obyektif, dan berpedoman pada sasaran dan indikator yang dititik beratkan pada tingkat perkembangan pembangunan desa, sekaligus mem berikan petunjuk dan bimbingan dalam rangka pembenahan dan peningkatan kemajuan.

“Menang dalam suatu perlombaan tentunya merupakan dambaan semua orang, namun kita juga berharap Pekon Gemahripah dapat meraih predikat juara,” ujar bupati.
Sementara itu, Gubernur Lampung dalam sambutan yang dibacakan Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Provinsi Lampung Harun Al Rasyid mengatakan, diadakannya Lomba Desa pada hahikatnya dimaksudkan untuk memberdayakan masyarakat desa serta menggali berbagai potensi yang dimilikinya.

“Ada beberapa indikator yang menjadi obyek penilaian Lomba Desa ini, diantaranya bidang pendidikan masyarakat, kesehatan masyarakat, ekonomi masyarakat, kamtibmas, partisipasi masyarakat, pemerintahan desa, lembaga kemasyarakatan, dan PKK,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Provinsi Lampung Truly Sjachroedin didampingi Pj Bupati Pringsewu Helmi Machmud juga melihat stand pembuatan KTP dan KK, dimana warga dapat membuat KTP dan Kartu Keluarga (KK) di lokasi tersebut secara kilat dan langsung jadi pada saat itu juga, yang mendapat antusias warga setempat.

Setelah melihat sejumlah stand pameran, istri orang nomor satu di Lampung tersebut juga berkenan berkeliling Pekon Gemahripah guna melihat dari dekat sejumlah potensi yang ada di desa tersebut, diantaranya pusat kerajinan kain tapis, kebun masyarakat, kebun tanaman obat, dan sejumlah potensi desa lainnya.

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Pringsewu Sugesti Hendarto menambahkan tingkat partisipasi masyarakat Pekon Gemahripah dirasakan cukup baik, sehingga dapat meningkatkan segala potensi yang ada di masyarakat, sehingga hasilnya cukup baik.

“Ini harus menjadi contoh bagi seluruh pekon dan kelurahan lainnya di Kabupaten Pringsewu,” tambahnya.

Untuk diketahui, Pekon Gemahripah yang berdiri pada tahun 2004 lalu merupakan hasil pemekaran dari Pekon Patoman. Pekon Gemahripah berhasil terpilih menjadi wakil Kabupaten Pringsewu dalam Lomba Desa Tingkat Provinsi Lampung, setelah dilakukan penyeleksian terhadap seluruh desa dari 8 kecamatan se-Kabupaten Pringsewu beberapa waktu lalu, dimana dari hasil seleksi yang dilakukan Pemkab Pringsewu, Pekon Gemahripah berhasil mendapatkan peringkat terbaik dari 8 desa yang menjadi wakil masing-masing kecamatan, yang sebelumnya desa-desa tersebut juga diseleksi di tingkat kecamatan.

Sejumlah potensi yang dimiliki desa tersebut antara lain adalah potensi perikanan air tawar, tanaman hias, tanaman padi organik, kerajinan kain tapis, yang menjadi potensi unggulan. (*)